Lensa Hukum, Salatiga, Jawa Tengah – Program TMMD Reg Ke – 102 Kodim 0714 / Salatiga, Resmi di buka kemarin bapak Dr.H Mundjirin Es.Sp.Og, Selaku Inspektur Upacara, Selasa (10/07/2018).
Sekuat apapun pasukan, Tanpa dukungan Logistik yang memadai kekuatannya pasti akan lenyap.
Seperti halnya dengan pelaksanaan TMMD Reguler ke 102 Kodim Salatiga yang berada di Desa Bonomerto, logistik memegang peranan yang sangat penting, karena tanpa kehadiran mereka pasukan yang melaksanakan Pengecoran Jalan Rabat Beton akan mengalami kesulitan .
Sulastri (42), Ibu Rumah tangga warga Bonomerto dibantu Mahasiswa IAIN yang sedang melaksanakan KKN dengan senang hati menyediakan makan pagi, siang dan malam untuk para prajurit yang melaksanakan kegiatan TMMD, sehingga semangat dan kesehatan para prajurit tetap terjaga”,ucapnya.
Ibu – ibu rumah tangga ini setiap harinya bangun pukul 04.00 langsung memasak makanan yang akan di makan para prajurit sebelum berangkat ke lokasi TMMD.
Para ibu penyedia makan ini merasa senang dan sama sekali tidak keberatan, justru mereka senang karena desanya di bangun oleh TNI”, Ungkanya kepada Danramil 08/Suruh Kapten Inf. Tarimo
Senyum ramah persahabatan mereka menambah selera makan yang mereka hidangkan. (kris/Saroso Pendim Salatiga). (Sumitro)