LENSA HUKUM
CIPAYUNG – KABUPATEN BEKASI
Karang Taruna Desa Cipayung Kecamatan Cikarang Timur Kabupaten Bekasi melaksanakan giat sosial pembagian 1000 takjil di delapan masjid di lll Dusun yang ada di wilayah Desa Cipayung.
Kegiatan pembagian takjil mendapat respon positif dari para dewan kemakmuran masjid (DKM). Kegiatan pembagian 1000 takjil tentunya untuk memacu meningkatkan semangat puasa di bulan Ramadhan yang penuh berkah.
” Giat sosial di bulan Ramadhan ini,yaitu untuk memacu kaum muda-mudi milenial yang ada di Desa Cipayung. Giat sosial pembagian 1000 takjil ini tentunya atas kerjasama Karang Taruna dengan Pemdes dan BPD Cipayung,” terang Mardi Ketua Karang Taruna Desa Cipayung,Minggu (26/05/2019).
Menurut Mardi,kegiatan sosial ini tentunya akan rutin dilaksanakan setiap tahun,dan kedepannya insya allah akan lebih baik lagi. ” Adapun pembagian 1000 takjil di 8 masjid di lll Dusun se-Desa Cipayung yaitu,masjid Alhidayah,masjid Almuhajirin,masjid Al-Falah, masjid Al- Mubaroqah,masjid Miftahul Jannah, masjid Nursa’adah dan masjid Al-Ikhlas, ” Ungkapnya.
Sementara itu dewan kemakmuran masjid (DKM) masjid Al-Muhajirin Kampung Selang Wahyan yang diwakili H.Marjuki mengucapkan terima kasih atas pembagian takjil yang dilaksanakan oleh Karang Taruna Desa Cipayung.
” Alhamdulillah takjilnya sudah kami terima,semoga atas kebaikan Karang Taruna Desa Cipayung di balas oleh allah subhanahu wata’ala,amiiin ” Ucap H.Marjuki mewakili ketua DKM Al-Muhajirin.
( MARIAM )