LENSA HUKUM
KABUPATEN PEKALONGAN
Upacara HUT Bhayangkara ke-73 tingkat Polres Pekalongan Dipusatkan di Mapolsek Kesesi Rabu,(10/07/2019) pagi. Sebagai Inspektur upacara adalah Kapolres Pekalongan AKBP. Wawan Kurniawan,SH.S.IK.M.Si.
Dihadiri oleh Bupati Pekalongan KH.Asip Kholbihi,SH.M.Si,Wakil Bupati Ir.Hj.Arini Harimurti,Ketua DPRD Dra.Hj.Hindun,MH,Dandim 0710 Pekalongan Letkol Inf. Arfan Johan Wihananto,S.IP.MMS. Perwakilan Kompolnas, perwakilan Pengadilan Negeri Pekalongan, perwakilan Kejaksaan Negeri Kajen.
Selanjutnya,dari jajaran pejabat ASN Pemkab Pekalongan,tampak hadir beberapa Kepala OPD,pengurus FKUB dan para tokoh agama dan masyarakat Kabupaten Pekalongan.
Dalam upacara tersebut,Kapolres Pekalongan membacakan amanat Presiden RI Ir.Joko Widodo. Usai upacara digelar acara resepsi tasyakuran di Mapolsek Kesesi yang baru selesai dibangun.
Bupati Pekalongan KH.Asip Kholbihi,SH.M.Si,pada kesempatan itu mengapresiasi kinerja jajaran Polres Pekalongan yang menjaga keamanan di Kota Santri.
” Kondisi keamanan di Kabupaten Pekalongan selama ini kondusif. Tidak ada gangguan yang menonjol karena sinergitas TNI,Polri,pemerintah daerah dan seluruh tokoh masyarakat dan tokoh agama di Kabupaten Pekalongan, ” Ujar Bupati.
Dikatakan, keamanan merupakan kebutuhan pokok dalam beribadah. Jika situasi tidak aman,lanjut dia,masyarakat akan sulit untuk beribadah. Bupati pun menggambarkan situasi keamanan di Palestina yang masyarakatnya sulit untuk beribadah.
” Kita patut berterima kasih kepada jajaran Polres Pekalongan yang telah menjaga keamanan selama ini,karena keamanan merupakan manifestasi keimanan. Pembangunan juga tidak akan berjalan jika kondisi tidak aman. Bagaimana bisa mbangun, bagaimana bisa melaksanakan amanah jika kondisinya tidak aman, ” Ujar Bupati.
Sementara Kapolres Pekalongan membacakan amanat dari Kapolri Jenderal Tito Karnavian.
Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-73 itu, Polres Pekalongan menyerahkan penghargaan-penghargaan dan hadiah-hadiah bagi anggota Polri maupun masyarakat.
Dan sebagai ungkapan rasa syukur kehadirat Allah SWT,dalam resepsi HUT Bhayangkara ke-73 tersebut dilakukan pemotongan tumpeng oleh Kapolres Pekalongan. Kemudian diserahkan kepada anggota Polri termuda. Dan disaksikan oleh seluruh tamu undangan.
( EVA ABDULLAH )